tulisan berjalan

FORZA MILAN !!!

Sunday 1 April 2012

Allegri: Harusnya AC Milan yang Memenangi Laga

AC Milan gagal memperlebar jarak dengan Juventus setelah hanya bermain imbang 1-1 dengan tuan rumah Catania di Stadion Angelo Massimino, Minggu (1/4) dinihari. Hasil itu memang membuat mereka sementara unggul lima poin, tapi Juve bisa menipiskannya menjadi dua poin kalau mereka mampu mengalahkan Napoli. Dalam pertandingan ini, Milan sempat unggul terlebih dahulu, setelah Robinho membobol jala Catania di menit 34 usai bekerjasama dengan Zlatan Ibrahimovic. Sayangnya kemenangan Milan buyar di menit 60 setelah Nicolas Spolli berhasil membobol gawang Christian Abbiati dari jarak dekat. Tak pelak hasil ini, sangat mengecewakan pelatih Massimiliano Allegri. "Tempo pertandingan terlalu lambat dan kami terlalu sering memegang bola tanpa berusaha keras untuk menembus daerah pertahanan lawan Saya tak bisa menyalahkan siapa-siapa kecuali diri kami sendiri," tukasnya pada Sky Sport Italia seusai pertandingan. Di babak kedua, menurutnya, para pemainnya seperti berhenti bermain seperti sudah puas dengan hasil di babak pertama. Akibatnya mereka ditekan Catania yang berbuah gol penyeimbang kedudukan. "Di babak kedua, Catania bermain lebih baik tapi itu karena berhenti bermain terlalu dini. Kami unggul lebih dulu dan setelah itu seperti sudah berpuas diri. Kami tidak terlalu berusaha untuk menambah keunggulan tapi justru membuat lawan mendapat peluang untuk mencetak gol." ungkapnya. Dalam pertandingan ini, Allegri mengaku harusnya Milan bisa memenangi pertandingan andai tendangan Robinho yang diselamatkan bek Catania, Giovanni Marchese disahkan menjadi gol. Dalam tayangan ulang, sepakan Robinho memang belum sepenuhnya melewati garis gawang. Namun Allegri mengklaim itu adalah gol murni. "Sangat sulit mengatakannya. Tapi, itu seharusnya gol. Ini bukan tentang wasit atau hakim garis, karena sulit dikatakan. Tapi, masalahnya adalah ada banyak orang yang terus bicara dan ada juga yang harus diam," keluh Allegri. Kejadian ini mengingatkan orang dengan "gol hantu" Sulley Muntari ke gawang Juventus beberapa waktu lalu. Tapi, saat itu jelas bahwa bola sudah sepenuhnya melewati garis gawang Gianluigi Buffon. "Sekali lagi, pagi ini saya membaca bila ada seseorang yang ingin mendapat keuntungan dari wasit," sindir Allegri soal pernyataan direktur Juventus, Beppe Marotta.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...